Sunday, January 1, 2012

Membuat Web Sekolah dalam waktu singkat

 
Membuat Web sekolah terasa lebih mudah dan cepat dengan menggunakan CMS Balitbang.

Dalam masyarakat  berpengetahuan, peranan ilmu pengetahuan dan penggunaan teknologi informasi dan komunikasi  sangat dominan. Namun demikian, masyarakat Indonesia yang sebagian masih agraris belum sepenuhnya mampu memanfaatkan ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK) yang berkembang sangat pesat dan sekaligus sebagai penggerak utama (prime mover) perubahan masyarakat.

Sejauh ini, pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi dalam pembelajaran di sekolah masih kurang optimal. Sebaliknya, dalam menghadapi era globalisasi, pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi menjadi kebutuhan untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi pembelajaran berbasis ICT   (Information and Communication Technology).

Atas dasar pemikiran tersebut, Balitbang Kemdiknas sebagai lembaga penelitian dan pengembangan di bidang pendidikan memiliki peran yang sangat strategis dalam melakukan pengembangan dan inovasi di bidang pendidikan. Salah satu kegiatan yang dilakukan Balitbang Kemdiknas adalah  Pembuatan Model Website Sekolah sejak Tahun 2009. Hingga saat ini (april 2011) model tersebut telah dipergunakkan oleh 413 sekolah. info lengkapnya www.kajianwebsite.org

silahkan coba kemudahan dalam pembuatan web ini, CMS ini juga open source loh..
Download disini untuk CMS35-13052011

dan untuk cara kerjanya baca saja tutorialnya
Download tutorialnya Tutor CMS

dalam pembuatannya anda diharuskan menginstall xampp. download softwarenya di http://gado2blogtbwahyu.blogspot.com/

selamat mencoba dan semoga bermanfaat..

No comments:

Post a Comment